Rabu, 09 April 2014

Bandar Udara Nabire



Sekilas Tentang Bandar Udara Nabire


Kantor Bandar Udara dulu dikenal dengan KANTOR DIREKTORAT PENERBANGAN SIPIL IRIAN BARAT ( IRIAN JAYA ) yang merupakan salah satu Instansi Pemerintah yang bergerak di bidang Jasa Transportasi Udara.
Kemudian  Direktorat Penerbangan Sipil berubah lagi menjadi KANTOR DAERAH WILAYAH PENERBANGAN V IRIAN JAYA. Sedangkan KANTOR BANDAR UDARA NABIRE telah beroperasi sejak tahun 1958, dimana Bandar Udara tersebut masih digunakan oleh Tentara Jepang sebagai tempat persembunyian pesawat dan alat-alat perangnya.
Pada tahun 1969 untuk mempersiapkan Pepera di Nabire maka bapak J.P. Berotabuy dikirim ke Nabire oleh Kepala Direktorat Penerbangan Sipil sebagai Kepala Distrik Perhubungan Nabire sekaligus untuk mempersiapkan peresmian Bandar Udara Nabire.
Bandar Udara Nabire diresmikan serta beroperasi tepatnya pada tanggal 15 Agustus 1973 oleh Dirjen Perhubungan pada waktu Itu adalah Marsekal  Muda Kardono dan pengguntingan pita dilakukan oleh Ny. Emil Salim yang pada waktu itu Bapak Emil Salim menjadi Menteri Perhubungan

Bandar Udara di Nabire jangan dibayangkan seperti Bandar Udara Sukarno-Hatta atau bandar udara yang cukup terkenal di kota-kota besar. Para penumpang maupun pengantar bisa lalu lalang di ruang tunggu. Bahkan, konon, anak-anak kecil, bahkan hewan-hewan piaraan pun dulu masih sering berkeliaran di sekitar landasan. Kebiasaan itu belum lama hilang. Apalagi tiga terakhir terlihat pihak bandara melakukan perbaikan yang terlihat cukup serius.
Di Bandar Udara Nabire beberapa maskapai memiliki tempat yang istimewa untuk mengistirahatkan pesawat dan awak pesawatnya. Mereka adalah maskapai yang merintis perhubungan dari satu daerah ke daerah lain dengan angkutan udara. Maskap
ai MAF (Mission Aviation Fellowship) adalah pesawat misi milik Gereja Kristen. Sementara itu Gereja Katolik memiliki AMA (Association Mission Aviation). Dua maskapi ini sampai sekarang tetap menerbangkan pesawat-pesawatnya untuk menghubungkan daerah-daerah di Papua. Tak hanya bagi penerbangan kepentingan Gereja, tetapi terbuka untuk semua penumpang

Bandar Udara Nabire merupakan Bandara kelas II sesuai KM No.68 Tahun 2004.
klik di sini 
Kode ICAO Bandara Nabire adalah NBX
Sedangkan kode IATA Nabire adalah WABI. Untuk lebih jelasnya klik di sini
     
                    Maskapai yang beroperasi di Nabire
·         BERJADWAL

No
OPERATOR
TIPE PESAWAT
1
WINGS AIR
ATR 72-500
2
AVIA STAR
DHC-6
3
TRIGANA
DHC-6
4
SUSI AIR
PC-6 & C-208
5
MAF
C-206 & C-208
6
AMA
PC-6
7
ENGGANG
C 208
8
HELLY SAS & GATARI
B-212

·         TIDAK BERJADWAL

NO
OPERATOR
TIPE PESAWAT
1
YAJASI
PC 12
2
PEGASUS
C 208
3
MILITER ARMY
C 212 & MI 17
4
MILITER POLISI
P 28

         

      
   Garuda Indonesia akan segera beroperasi di Bandar Udara Nabire dengan tipe ATR-72.    Klik  di sini


       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar